Tertarik Belajar Bahasa Jawa? Berikut 10 Aplikasi Aksara Jawa Praktis dan Menyenangkan!

Belajar Bahasa memang tidak ada batasnya karena memang sifat dari bahasa sendiri dinamis dan sering berubah-ubah serta juga sewenang-wenang sehingga mempelajari bahasa tidak akan ada habis-habisnya, apalagi belajar bahasa Jawa yang memang cukup kompleks bahasanya.

Terlebih kalau sebelumnya Anda tidak diberikan pelajaran bahasa ibu dengan bahasa Jawa, Ini akan memungkinkan Anda untuk harus mempelajarinya. Apalagi Anda sendiri adalah orang Jawa tetapi saat kecil di yang dipelajari hanya bahasa Indonesia misalnya, tentu ini sangat mempengaruhi kelancaran komunikasi Anda dengan teman-teman Anda atau masyarakat di sekitar Anda yang kurang memahami bahasa Indonesia.

Aplikasi Aksara Jawa

Jika Anda merasa kesulitan untuk belajar bahasa Jawa berikut ini ada ada beberapa aplikasi aksara Jawa yang bisa anda gunakan untuk belajar berbahasa Jawa tersebut.

1. Nulis Aksara Jawa

Aplikasi nulis aksara Jawa bisa membantu Anda untuk belajar bahasa Jawa. Di sana terdapat beberapa fitur yang mampu memberikan Anda kemudahan belajar bahasa Jawa lebih cepat.

Salah satunya, Anda bisa mengubah aksara Jawa menjadi tulisan Latin begitu pula sebaliknya. Tidak hanya cukup itu saja, tapi Anda juga bisa menyalin dan menyimpannya sebagai gambar. Sehingga dengan konsep aplikasi yang demikian Anda bisa membagikannya ke teman-teman Anda di media sosial atau media lainnya.

Tentu saja Aplikasi ini sangat efektif untuk Anda gunakan belajar. Maka dari itu, segera download aplikasinya sekarang dengan cara klik di sini.

Baca juga: 9 Aplikasi Pengukur Jarak Terbaik Untuk Android

2. Pepak Belajar Basa Jawa

Aplikasi aksara jawa ini cocok buat anak-anak yang ingin belajar aksara jawa dasar. Karena aplikasi ini dikonsep berbentuk kamus sehingga memudahkan sekali untuk belajar bahasa Jawa secara lebih efisien.

Terdapat pula aksara jawa dan jenis-jenisnya beserta istilah-istilah dalam bahasa jawa. Ditambah lagi dengan tampilannya yang menarik sehingga sangat cocok jika aplikasi ini Anda gunakan  untuk anak anak.

Anda bisa mendapatkan aplikasi ini dengan cara klik download di sini kemudian mulai belajar bahasa Jawa dan menyenangkan tentunya.

3. Hanacaraka Aksara Jawa

Buat Anda yang ingin belajar membaca dan menulis bahasa Jawa bisa menggunakan aplikasi hanacaraka aksara jawa ini. Karena aplikasi ini terdapat bahasa Jawa tradisional sehingga cocok untuk dijadikan bahan pendamping saat belajar di rumah.

Nah, untuk itu Anda bisa coba download aplikasinya yang cara klik di sini dapatkan kemudahan belajar di rumah cukup menggunakan satu aplikasi ini saja.

4. Hancaraka

Selanjutnya ada juga aplikasi aksara jawa hanacaraka. Dengan aplikasi ini Anda memungkinkan untuk belajar Hanacaraka yang berisi daftar aksara, cara tulis, cara pengucapan dan aturan-aturan aksara lainnya.

Meskipun sedikit ada persamaan nama dari aplikasi sebelumnya akan tetapi aplikasi ini jauh lebih lengkap fitur-fiturnya. Di mana dalam aplikasi ini juga terdapat fitur latihan evaluasi dan sharing ke media sosial.

Menggunakan aplikasi ini cocok sekali buat Anda yang suka belajar sambil berlatih. Yuk download aplikasinya di sini dan nikmati belajar dengan penuh tantangan sistem latihan yang ada di aplikasi ini.

5. Kamus Bahasa dan Aksara Jawa

Berikutnya ada aplikasi kamus bahasa dan aksara Jawa. Di mana sesuai dengan nama aplikasinya, aplikasi ini memungkinkan Anda bisa belajar dengan menggunakan kamus bahasa Jawa

Yang mana terjemahan dalam kamus ini tersedia dalam bahasa Jawa, krama, ngoko, alus dan bahasa Indonesia sedangkan untuk aksara aksaranya nya terdapat aksara utama aksara sandhangan aksara pasangan selain itu juga terdapat fitur contoh penggunaan aksara Jawa.

Cara downloadnya juga sangat gampang, Anda tinggal klik di sini anda akan diarahkan  ke Play Store Anda tinggal klik install nikmati keseruan belajar aksara Jawa dengan lebih efisien.

Mungkin anda menyukai: 9 Rekomendasi Aplikasi Remix Musik Di Android

6. Aksara Jawa

Selanjutnya Anda juga bisa belajar bahasa Jawa dengan aplikasi aksara jawa ini di sana ada memungkinkan untuk belajar dengan mempelajari materi mengenai bahasa Jawa.

Materi yang akan Anda pelajari meliputi nglegena, pasangan, shandangan, angka jawa, aksara murda, aksara swara, aksara rekan dan juga tanda baca.

Selain itu aplikasi ini juga dilengkapi dengan cara penulisan sekaligus audio cara pembacaannya setiap katanya.  Untuk itu jika anda ingin menguasai banyak materi tentang bahasa Jawa Anda bisa download aplikasinya di sini. Dapatkan kemudahan belajar bahasa Jawa dengan metode baru ini.

7. Asah Huruf Jawa

Buat Anda yang ingin belajar sambil bermain Anda bisa memilih aplikasi aksara Jawa yang bernama Asa huruf jawa ini karena di sana anda akan disuguhkan pembelajaran sambil bermain puzzle. Selama bermain anda akan di ajak untuk mengenal huruf-huruf.

Tentu metode belajar yang diusung oleh aplikasi yang satu ini dapat memudahkan Anda untuk lebih mudah menghafal kata atau huruf jawa.  Jika Anda tertarik menggunakan aplikasi ini bisa Anda langsung download aplikasinya di Play Store.

8. Marbel Belajar Hanacaraka

Sama halnya dengan aplikasi Asah huruf jawa mana mengusung konsep belajar sambil bermain. Sehingga wajar saja, jika Anda download aplikasinya Anda akan dihadapkan dengan gambar dan animasi menarik yang bisa meningkatkan motivasi belajar anda Anda tidak hanya monoton dengan teks saja. Jika motivasi belajar Anda sudah baik maka besar kemungkinan Anda akan lebih mudah untuk menguasai bahasa Jawa.

9. Belajar Bahasa Jawa + Suara

Aplikasi aksara jawa ini bisa dikatakan juga cocok untuk anak-anak karena memang materinya itu adalah  bahasa Jawa dasar. Kelebihan aplikasi ini juga dikonsep dengan sistem belajar sambil bermain. Itu artinya, jika menggunakan aplikasi ini seperti sedang bermain game puzzle, Kereta Jawa dan juga gelembung aksara.

Dalam aplikasi ini sangat menarik, karena sistemnya sudah game, maka terdapat gambar dan suara yang menarik. Ketika belajar anak akan diberikan materi belajar nama hewan anggota tubuh dan dasar-dasar bahasa Jawa lainnya.

Bagi Anda yang mempunyai anak suka bermain game yang kurang edukatif bisa pilih aplikasi ini untuk mengalihkan kebiasaan bermain game yang tidak bermanfaat untuk perkembangan berpikirnya.

Jadi sekarang Anda tinggal download aplikasinya, uninstall game unfaedah yang ada di Smartphone anak dengan menggantikannya ke aplikasi edukasi ini.

10. Belajar dan Bermain Aksara Jawa

Aplikasi Belajar aksara jawa ini akan mengajak Anda belajar sambil bermain tebak-tebakan yang berisi materi bahasa Jawa. Dirancang dengan konsep yang cukup menarik sehingga pengguna tidak akan merasa bosan saat belajar bahasa.

Tentu Aplikasi ini sangat cocok buat Anda para gamer yang ingin belajar bahasa Jawa anti bosan. Untuk mendapatkan aplikasinya, silakan klik download di sini dan dapatkan keseruan belajar sambil bermain.

Simak juga: Berbagai Aplikasi Jual Beli Mobil Dan Segala Yang Harus Diperhatikan

Nah, itulah 10 aplikasi aksara Jawa yang bisa anda gunakan sebagai alat bantu tambahan anda untuk belajar bahasa Jawa di rumah. Cara berbeda ini terbilang cukup efektif untuk meningkatkan belajar Anda apalagi di antara aplikasi diatas ada yang mengusung konsep belajar sambil bermain.