Xiaomi Redmi Note 7S, Harga, Spesifikasi dan Review

Salah satu yang menjadi acuan utama orang membeli ponsel adalah ketajaman kamera. Dan pada akhirnya setiap vendor berusaha menghasilkan varian – varian ponsel dengan spesifikasi kamera terbaik. Nampaknya hal inilah yang juga selalu coba dihadirkan oleh Xiaomi sebagai vendor ponsel yang kerap mengeluarkan ponsel murah dengan spesifikasi gahar.

Pada medio Mei 2019 di India, Xiaomi berhasil meluncurkan produk ponsel terbarunya Redmi Note 7S yang telah dibekali dengan kamera beresolusi 48 MP. Mirip dengan pendahulunya Redmi Note 7S juga hadir dengan kamera ganda masing – masing 48 MP (f/1.8) dan 5 MP (f/2.4). Di sisi kamera depan, Redmi Note 7S menggunakan kamera dengan resolusi 13 MP (f/2.2) dan ditempatkan pada bagian poni (dot notch).

Redmi  Note 7S menggunakan layar IPS 6.3 inci beresolusi 1080 x 2340 pixel yang telah dilindungi dengan anti gores Gorilla Glass. Di bagian atas layar Redmi Note 7S terdapat poni / notch yang berbentuk waterdrop tempat rµmahan kamera depan.

Xiaomi Redmi Note 7S hanya dibekali dengan chipset Snapdragon 660. Hal ini meleset dengan apa yang telah diprediksi bahwa Redmi  Note 7s bakal hadir dengan chipset pabrikan Qualcomm Snapdragon kelas 700.

Untuk ruang penyimpanan internal Redmi Note 7S hadir dengan pilihan 32GB dan 64 GB. Sedangkan untuk RAM terdapat pula dua pilihan 3 GB dan 4 GB.

Untuk ukuran ponsel kelas menengah, Redmi Note 7s terbilang mempunyai baterai berkapasitas besar dengan ukuran kapasitas 4000 mAh dan telah di dukung oleh teknologi Quick Charge 4.0.

Xiaomi Redmi Note 7S, Harga, Spesifikasi dan Review

Baca: daftar Hp Xiaomi Terbaik

Harga Xiaomi Redmi Note 7S

  • RAM 3 GB dengan Memori Internal 32 GB Rp. 2.300.000,- (10.999 rupee)
  • RAM 4 GB dengan Memori Internal 64 GB Rp. 2.700.000,- (12.999 rupee)

Redmi Note 7S diluncurkan di India dengan tiga macam warna yaitu Sapphire Blue, Onyx Black dan Ruby Red. Redmi Note dengan RAM 3 GB dan memori penyimpanan internal 32 GB dilepas ke pasaran dengan harga 10.999 rupee atau sekitar Rp. 2.3 jutaan.

Sedangkan untuk Redmi Note 7S dengan RAM 4 GB dan memori penyimpanan internal 64 GB dibanderol pada harga 12.999 rupee atau sekitar Rp. 2.7 jutaan.

Seri Redmi Note 7S dimungkinkan hanya akan beredar di India saja. Hal ini dikarenakan di negara – negara lain sudah dirilis seri Redmi Note 7.

Lalu, seperti apa sebenarnya spesifikasi dari Xiaomi Redmi Note 7S ini? Berikut ini adalah spesifikasi lengkapnya.

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 7S

  • Chipset :  Qualcomm SDM660 Snapdragon 660 (14 nm)
  • RAM : 3 GB dan 4 GB
  • Memori  Internal : 64 dan 32 GB
  • Kamera Depan : 13 MP, f/2., 1.12µm
  • Kamera Belakang : 48 MP + 5 MP
  • Baterai : Non-Removable Li-Po 4000 mAh
  • Harga : Rp. 2.300.000 – Rp. 2.700.000

Umum

  • Rilis : Mei 2019
  • Jaringan : 2G GSM, 3G HSPA, 4G LTE
  • Kartu SIM : Hybrid Dual SIM ( Nano-SIM, Dual Standby )

Layar

  • Jenis layar : IPS LCD capacitive touchscreen with Corning Gorilla Glass 5
  • Ukuran layar : 6.3 inches, 97.4 cm2 (~81.4% screen-to-body ratio)
  • Resolusi : 1080 x 2340 pixel, 16M colors
  • Aspek Rasio : 19.5 : 9 ( 409 ppi  density )

Hardware

  • Chipset : Qualcomm SDM660 Snapdragon 660 ( 14 nm )
  • CPU : Octa Core ( 4x 2.2 GHz Kryo 260 & 4x 1.8 GHz Kryo 260 )
  • GPU : Adreno 512

Memori

  • RAM : 3 GB  dan 4GB
  • Memori Internal : 64 GB dan 32 GB
  • Memori Eksternal : microSD sampai 256 GB

Kamera Utama

  • Jµmlah kamera : 2 Dual Camera
  • Resolusi :  48 MP, f/1.8, (wide), 1/2″, 0.8µm, PDAF + 5 MP, f/2.2, depth sensor
  • Fitur : Dual LED Flash, HDR, Panorama
  • Video : 1080p@30/60/120fps, (gyro-EIS)

Kamera Selfie

  • Jµmlah kamera : 1
  • Resolusi : 13 MP, f/2.0, 1.12µm
  • Fitur : HDR

Konektivitas

  • Wlan : Wifi 802.11 a/b/g/n/ac, dual band, hotspot, Wifi direct
  • Bluetooth : Bluetooth v 5.0, A2DP, LE
  • GPS : Yes, with A-GPS, GLONASS, BDS
  • USB : Type C 1.0 reversible connector

Baterai

  • Jenis : Li-Po ( Lithiµm Polymer )
  • Kapasitas : 4000 mAh
  • Fitur : Fast Charging  18W  ( Quick Charge 4.0 )

Body HP

  • Dimensi : 159.2 x 75.2 x 8.1 mm
  • Berat : 186 g
  • Warna : Sapphire Blue, Onyx Black, Astro White dan Ruby Red

Fitur

  • OS : Android 9.0 (Pie); MIUI 10
  • Sensor : accelerometer, compass, proximity, fingerprint, gyro
  • MP3/ WMA/ WAV/eAAC+/ FLAC player
  • MP4/ WMV/ H.264 Player
  • Radio FM
  • Photo/ video editor
  • Docµment viewer

Simak juga: review Xiaomi Mi 8

Kelebihan Xiaomi Redmi Note 7S

Meskipun akhirnya diluncurkan diluar prediksi yang selama ini dirµmorkan, namun tetap  ada beberapa kelebihan yang dimiliki Xiaomi Redmi Note 7S yang dapat dijadikan pertimbangan dalam memutuskan pilihan untuk membeli.

Berikut ini adalah beberapa kelebihan dari Xiaomi Redmi Note 7S:

1. Teknologi Super Pixel

Xiaomi menanamkan teknologi super pixel pada kamera bawaan Redmi Note 7S. Teknologi ini diklaim mampu menggabungkan empat pixsel untuk menjadi satu ( pixel binning ) sehingga pada akhirnya didapatkan gambar foto yang tajam berukuran  12 MP.

2. Baterai Berkapasitas Besar

Redmi Note 7S telah dibekali dengan baterai  tanam Li-Po berkapasitas 4.000 mAh. Dengan spesifikasi dapur pacu yang tidak terlalu wah,  Xiaomi mengklaim bahwa Redmi Note 7S mampu bertahan sampai dengan 1 hari penuh dengan pemakaian normal.

Baca juga: review Xiaomi Black Shark 2

Kekurangan Xiaomi Redmi Note 7S

Ada beberapa kekurangan yang ditemukan pada ponsel Redmi Note 7S ini diantaranya sebagai berikut.

1. Menggunakan Slot Hybrid

Redmi Note 7S hadir dengan fitur Dual SIM dan slot memori eksternal namun sayangnya dalam mode hybrid.

Jadi pengguna harus memilih apakah mau dijadikan seluruhnya untuk dua kartu SIM atau satu untuk kartu SIM dan satunya lagi untuk slot microSD

2. Charger belum Quick Charge 4.0

Meskipun Redmi Note 7S telah dibekali dengan teknologi fast Charging, namun nyatanya charger bawaan ponsel ini masih belum mendukung fitur Quick Charge 4.0. Sehingga jika pengguna harus membeli lagi charger baru yang dapat mendukung fitur pengisian  daya cepat.

Kesimpulan

Ponsel Xiaomi Redmi Note 7S nyatanya dihadirkan tidak sesuai ekspektasi yang didengung- dengungkan. Hal ini terlihat dari chipset yang hanya menggunakan Snapdragon seri 660. Pengguna nampaknya harus berpikir ulang jika ingin menggunakan ponsel ini untuk memainkan game – game dengan grafis tinggi.

Namun jika hanya untuk pemakaian ringan seperti chatting dan sosial media maka tidak ada masalah dengan ponsel ini. So, pilihan tetap ada di tangan pengguna.